

Ayam Hias Onagadori adalah seekor ayam hias yang memiliki ekor dengan panjang yang tidak lazim dimiliki ayam pada umumnya. Onagadori merupakan ayam hias asal jepang tepat nya di Prefektur K?chi. Jenis ayam ini merupakan kerabat dari ayam phoenix.
Berikut akan kami lampirkan artikel lengkap mengenai ayam onagadori ini.
Asal Usul Ayam Hias Onagadori
Sesuai namanya, ayam Onagadori merupakan ayam dengan ekor yang panjang. Menurut sumber yang baca oleh sabung ayam online , ekor Ayam Onagadori jantan dapat mencapai 10 – 15 meter.
Para peternak dibarat daya Jepang membiakkan Jenis ayam hias ini sejak tiga abad lalu. Peternak jepang juga harus menyediakan kandang khusus dengan tenggeran yang jauh di atas tanah. Tujuannya adalah agar bulu ekor ayam hias onagadori lebih awet.
Ayam hias ekor panjang ini menurut sumbernya berasal dari ayam hutan hijau yang dikawin silangkan dengan ayam domestik jepang. Pernyataan itu dibuktikan dari gen non-moulting dan kecenderungan bertengger ditempat yang tinggi yang sama dengan indukannya
Ayam Onagadori juga mewarisi sifat genetik morfologi dari ekor ayam hutan hijau. Membutuhkan waktu hingga tiga tahun atau bahkan lebih untuk mabung.
Dulunya bulu ekor ayam onagadori ini digunakan untuk membuat menjadi hiasan untuk acara khusus. Menurut buku Sejarah jepang, Bulu ayam ini pernah digunakan oleh pangeran wilayah prefektur kochi sebagai hiasan pelindung kepala dan tombak. Peralatan yang terbuat dari bulu ayam onagadori digunakan saat menghormati kaisar jepang kala itu.
Ciri – Ciri Ayam Onagadori
Ciri – Ciri dari ayam Onagadori ini adalah sebagai berikut :
- jengger ayam onagadori berwarna merah dengan tipe single comb
- paruh berwarna putih kehitam – hitaman
- Warna kulit dominan ayam hias yang satu ini berwarna kuning
- Ayam Hias Onagadori memiliki 3 variasi warna yaitu : putih (Shiro-onaga) , hitam putih (Shirafuji-onaga) dan merah hitam(Akasa-onaga).
- Panjang bulu ekor yang khas dan dapat mencapai 15 meter.
- Bobot berat pejantan onagadori adalah sekitar 1.8 kg dan pada ayam betina sekitar 1.35 kg
- Telur berukuran kecil dan berwarna coklat muda
Perawatan Ayam Hias Onagadori
Merawat ayam hias onagadori tegolong cukup merepotkan. Prihalnya menjaga agar bulu ekor tidak lepas membutuhkan perhatian yang khusus.
Menurut sumber yang di teliti oleh sabung ayam online ,biasanya para pemilik ayam hias ini harus menjaga kandang agar tetap baik dan bersih. Kandang ayam Onagaori juga harus dilengkapi dengan tenggeran yang cukup tinggi agar bulu ekor tidak gampang rusak. Ukurang tenggeran pada kadang ayam hias ini haruslah lebih tinggi dari panjang ekornya agar tidak menyentuh tanah.
Lebar kandang ayam onagadori juga harus dibuat dengan seksama. Lebar kandang tidak boleh sampai mengganggu pergerakan ayam hias onagadori.
Selain kandang, perawatan onagadori harus menjaga nutrisi yang diberikan juga. Pemberian nutrisi sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan ekor ayam onagadori. Panjang Ekor yang terawat dan warna yang bagus akan menentukan nilai dari ayam onagadori.
Harga Ayam Onagadori dipasaran
Harga ayam Onagadori dipasaran tergolong cukup tinggi. Tak heran jika banyak peternak ayam hias yang membudidayakan ayam ini untuk dijual. Hasil dari penjualan ayam onagadori dikatakan cukup baik dan berpeluang cukup tinggi karena peminat dari ayam hias ini cukup banyak. Ayam Onagadori di jual dengan harga Rp 1.050.000/pasang.
Sekian Informasi kami mengenai Ayam Onagadori Menjadi Ayam Hias Yang Peluang Baik Dibidang Bisnis. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan anda dan menjadi referensi bisnis yang baik bagi anda.