Agen Bola – Son Heung-min yang baru saja bergabung dengan Tottenham Hotspur untuk bermain di Premier League membuat catatan gemilang dengan mencetak hat-trick pada pertandingan lanjutan kualifikasi World Cup untuk Korea Selatan ketika menjamu Laos.
Son memutuskan untuk pindah dari Bayer Leverkusen minggu lalu dan menyadari bahwa suasana kompetisi yang akan dia alami di Premier League akan jauh lebih berat dibanding sebelumnya.
Suasana pertandingan yang berat sebelah sudah terlihat dari sejak pertandingan dimulai, bahkan Korea Selatan yang tampil di hadapan publiknya sendiri mampu mencetak dua gol di 12 menit pertama melalui Lee Chung-yong dan Son. Gol berikutnya dicerak oleh Kwon Chang-hoon dan Suk Hyun-jun sebelum kemudian Son kembali menyarangkan 2 gol pada menit akhir pertandingan, pertandingan ditutup dengan gol dari Lee Jae-sung persis di menit ke-90.
Korea Selatan untuk sementara memimpin klasemen Group G pada babak pra kualifikasi untuk World Cup sekaligus babak kualifikasi untuk AFC Cup dengan mengantongi nilai 6 dari dua pertandingannya, sementara Laos berada di urutan paling bawah. (R928/Agen Bola)